CAP memproduksi Polyethylene (PE) berkualitas tinggi yang dijual di bawah merek dagang "Asrene®". PE dibuat melalui polimerisasi gas Etilena sebelum pencampuran resin bubuk dengan berbagai bahan aditif untuk meningkatkan performa dari produk akhir. Produk ini melalui pemantauan dan pengujian QA/QC yang ketat sebelum dikemas dalam karung 25 kg untuk para pelanggan.
Lini produk “Asrene®” terdiri atas HDPE yang memiliki sifat kaku, LLDPE yang memiliki sifat fleksibel dan Metallocene LLDPE yang dapat meningkatkan sifat mekanikal untuk film LLDPE. Produk ini dapat diolah ke dalam berbagai macam aplikasi seperti lembaran plastik, injection molding, blow molding, pipa dan benang.
CAP memproduksi Polipropilena (PP) berkualitas tinggi, yang dijual di bawah merek dagang “Trilene®”. PP dibuat melalui polimerisasi gas Propilena sebelum pencampuran resin bubuk dengan berbagai bahan aditif untuk meningkatkan performa dari produk akhir. Produk ini melalui pemantauan dan pengujian QA/QC yang ketat sebelum dikemas dalam karung 25 kg untuk para pelanggan.
Lini produk "Trilene®" terdiri dari Homopolimer yang memiliki sifat kaku, Random Kopolimer yang memiliki sifat lebih transparan dan Impact (Block) Kopolimer yang memiliki sifat ketahanan terhadap benturan yang tinggi. Produk ini dapat diolah ke dalam berbagai aplikasi, termasuk peralatan rumah tangga, kemasan makanan, elektronik dan komponen otomotif.