Logo Chandra Asri
Program Rehabilitasi Terumbu Karang Chandra Asri dan Kelompok Konservasi Alam Bawah Laut Tunjukkan Pertumbuhan

27-06-2022

Program Rehabilitasi Terumbu Karang Chandra Asri dan Kelompok Konservasi Alam Bawah Laut Tunjukkan Pertumbuhan

PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (Chandra Asri) bersama dengan Kelompok Konservasi Alam Bawah Laut (KABL) Desa Sukaram melakukan upaya rehabilitasi ekosistem terumbu karang di area Utara Pulo Panjang melalui kegiatan transplantasi terumbu karang. Untuk memantau perkembangan rehabilitasi tersebut, Chandra Asri mengadakan monitoring pada hari Sabtu, 11 Juni 2022 yang dihadiri oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Banten. Hasil monitoring menunjukkan laju pertumbuhan transplantasi tahap satu sebanyak 0,022 cm/hari atau 0,669 cm/bulan dan tahap kedua sebesar 0,028 cm/hari atau 0,853 cm/bulan. Asumsi pertumbuhan tahunan pada transplantasi tahap satu sekitar 8,03 cm/tahun, sedangkan tahap dua sekitar 10,24 cm/tahun. Tingkat kelangsungan hidup terumbu karang pada kedua tahap transplantasi tersebut mencapai 100%. Program rehabilitasi terumbu karang dengan total transplantasi sebanyak 1.270 substrat ini ditujukan untuk memperbaiki rak yang rusak. Sepanjang tahun 2022, pemantauan dijadwalkan rutin sebanyak tiga kali. Transplantasi karang yang dibuat sebagai Artificial Coral Reef telah menjadi habitat hidup biota asosiasi, baik sebagai rumah bagi biota terumbu karang, tempat berlindung anak-anak ikan (nursery ground), maupun sebagai tempat hidup bagi ikan-ikan besar dan berbagai megabentos.

Baca Berita Lainnya
card-img
27-12-2024

Chandra Asri Group Kolaborasi dengan Pemkab Serang untuk Konservasi Mangrove

card-img
19-12-2024

Chandra Asri Group Resmikan Bank Sampah Desa Tanara untuk Lingkungan Berkelanjutan

card-img
28-11-2024

Chandra Asri Group Luncurkan Circle of Beauty 3.0 untuk Edukasi Keberlanjutan